Mengenai Saya

Foto saya
Malang, East Java, Indonesia
Uhibbuka Fillah...

Laman

Rabu, 01 Desember 2010

Mutiara Nasehat Aid bin Abdullah Al-Qarni


JANGAN MENUNGGU UCAPAN TERIMAKASIH DARI SESEORANG !



“Barang siapa yang berbuat kebaikan, maka balasannya tidak akan hilang begitu saja. Demikian pula, pengakuan di sisi Allah dan di sisi manusia juga tidak akan sirna”.

Karna itu, anda tidak perlu pusing apabila Anda mendapati mereka sama mengkufuri kabaikan yang telah Anda persembahkan kepada mereka. Mereka membakar habis kebajikan-kebajikan yang telah Anda berikan kepada mereka. Mereka lupa pada kebaikan yang Anda suguhkan di hadapan mereka. Bahkan, mereka memasang kuda-kuda untuk memusuhi Anda. Mereka melempari Anda dengan menggunakan bidik dendam kusumat yang terpendam dalam lubuh hati mereka. Mereka berbuat semacam itu sebenarnya tidak ada motif apa-apa selain karna Anda telah berbuat kebaikan kepada mereka, dan anda lebih unggul dari mereka.

“ Sesungguhnya kami memberi makanan kepadamu hanyalah untuk mengharapkan keridhaan Allah, kami tidak menghendaki balasan dari kamu dan tidak pula (ucapan) terima kasih” (QS. Al-Insan:9)

-MAKNA KEBAHAGIAAN SEJATI-

Kebahagiaan sejati itu :
“ Adalah keridhoan hati, ketenangan nurani, kestabilan jiwa, sehatnya kondisi tubuh, istiqomahnya akhlak, sucinya perilaku, serta kepuasan dan kecukupan akan kebutuhan yang walau sedikit tapi tetap disyukuri, karena semua itu nikmat yang datang dari Allah “

-MAKNA HIDUP-

“ Jangan pernah menyesali hidup. Karena sebenarnya hidup itu indah, dan cobaan terasa ringan, jika segala sesuatunya dilakukan dan diterima dengan ikhlas hanya untuk mengharap ridho Allah”.
“ Saat kau lelah karena usaha yg gagal, Allah tahu betapa gigihnya kau telah berusaha. Ketika kau kesepian dan teman2mu terlalu sibuk, Allah akan tetap berada disisimu. Saat kau mencoba sesuatu, lelah, dan tak tau harus berbuat apa, Allah selalu memiliki jalan keluarnya. Jika kamu ikhlas dan sabar menghadapi ujian, kamu akan memperoleh keridhoan Allah. Tapi jika kamu marah menghadapi ujian, kamu akan memperoleh kemurkaan Allah. ”Jagalah Allah dalam hatimu niscaya DIA akan menjagamu”.

-PINTU REJEKI-

“ Pusatkan seluruh perbuatanmu hanya untuk beribadah kepada-KU, maka Aku akan memenuhi hatimu dgn kekayaan, memperluas rejeki, dan kesegaran jasadmu. Sungguh Allah adalah pemberi yg paling dermawan diantara para penderma. Maka mintalah kepadaNYA apa yg kau minta, dgn sabar & sholat, ketetapan hati dalam agama, dan keberkahan dalam ibadah ”.

-UCAPAN SELAMAT BAGI ORANG MUKMIN-



“ SELAMAT..., untuk Saudara/i-ku yg se-IMAN dijalan Allah, yg selalu dituntun oleh petunjuk, istiqomah dalam ibadah, dan senantiasa meniti jalan kebenaran dgn sabar & tawakal. Yang mendirikan sholat dan berpuasa dg taat & khusuk, yg menutup aurat, berwibawa & memiliki sikap istiqomah yang teguh “;
“ Katakan YA..., untuk senyumanmu yg cantik, yg mengirimkan cinta dan mengutus kasih sayang bagi orang lain. Untuk kata2mu yg baik, yg membangun silaturahmi dan menghapuskan rasa benci”;
“ Katakan TIDAK..., bagi sikap yg selalu mengingat musibah masa lalu dan melupakan bekal akhirat “.

-OBAT KESEDIHAN-

“Aku hadiahkan nasehat ini untuk Saudara/i-ku yg telah meridhoi Allah Swt sebagai Tuhannya, Islam sebagai agamanya, dan Muhammad SAW sebagai Rasul. Jangan kau tambah kesedihanmu dgn diam & menangis. Obatilah dgn sholat & banyak mengingatNYA pada waktu sibuk atau lapang. Bersedekahlah pada waktu sempit dan ketika rejekimu melimpah. Sesungguhnya sedekah sekecil apapun dapat meredam murka Allah “.

-NASEHAT UTK PENGANTIN WANITA-

“ Wahai Wanita, Renungkanlah...,sebuah perkawinan akan membuka tabir rahasia bahwa suami yg menikahimu tidaklah semulia Muhammad SAW, tidaklah setakwa Ibrahim, tidak setabah Ayyub, pun segagah Musa, apalagi setampan Yusuf. Justru suamimu hanyalah lelaki akhir zaman yg punya cita-cita membangun rumah tangga dgn keturunan yg soleh & solehah. Perkawinan akan mengajarkan kamu perlunya iman dan takwa untuk belajar meniti sabar & ridho Allah. Jadilah sepasang suami istri yg saling mencintai dikala dekat, saling menghormati dikala jauh, saling mengingatkan dalam kebaikan & ketakwaan, serta saling menyempurnakan dalam kekurangan dan beribadah. Allah meridhoi menjadi keluarga yg sakinah mawadah wa rahmah, pemberi rasa aman dan penyejuk bagi umat “.

-NASEHAT UNTUK PARA GADIS MUSLIMAH-

“ Wahai Saudariku yg se-IMAN dijalan Allah, renungkanlah..,bahwa ketika tiap pagi kamu berdandan..,selalu ingatkan dalam dirimu bahwa ternyata kamu lebih cantik dari matahari, kamu lebih harum dari minyak wangi, lebih tinggi dan bersinar daripada purnama. Dengan kecantikanmu, kamu lebih segar daripada rintik gerimis. Karena itu peliharalah kecantikanmu dgn keimanan, keridhoan dgn rasa syukur, serta kesucian dan kehormatanmu dgn hijab yg menutup aurat . Lalu nikmat Tuhan kamu yg manakah yg kamu dustakan..??“.

-DOA UNTUK LELAKI MUSLIM-




Yaa Allah, Aku berdoa untuk siapa saja gadis muslimah yang akan menjadi bagian dari hidupku, Seseorang yang sungguh2 mencintaiMU lebih dari segala sesuatu. Seseorang yg akan meletakkanku pada posisi kedua dihatinya setelah ENGKAU, Seseorang yg membutuhkan diriku untuk membuat hidupnya lebih sempurna.
Yaa Allah, aku meminta berikan aku hati yg sungguh2 mencintaiMU, berikan aku tangan yg dengannya aku mampu berdoa untuknya, dan bila akhirnya kita bersatu..kuharap kami berdua dapat mengatakan betapa “Maha Besarnya ENGKAU” karena tlah memberikan padaku mutiara yg akan menyempurnakan separuh agamaku dan memenuhi sunah RasulMU.
Aku tidak peduli seandainya seluruh manusia dibumi ini membenciku, asal ENGKAU mencintaiku. Aku tidak peduli seandainya seluruh manusia dibumi ini memusuhiku, asal ENGKAU menjdi penolongku. Jika ENGKAU memusuhiku, siapa lagi yg mampu memberiku pertolongan? Dan jika ENGKAU adalah penolongku, siapa lagi yg harus aku takutkan ?
Ya Allah..,ENGKAU-lah sebaik-baik pelindung, dan ENGKAU-lah sebaik-baik pemberi pertolongan !!!

-DOA PENGANTIN-

Yaa Allah, Limpahkan kepada kami cinta Rasulullah dan Khotijah, yang KAU jadikan sebagai penghias bumi.
Jadikan kami kelak sebagai hambaMU yg saling mencintai dikala dekat, saling menghormati dikala jauh, saling mengingatkan dalam kebaikan dan ketakwaan pada jalanMU, serta saling menyempurnakan dalam kekurangan dan beribadah.
Yaa Allah, sempurnakan kebahagiaan kami kelak dgn menjadikan hubungan ini sebagai bukti pengikat dibawah ridhoMu dan menjadi pahala disisiMU. Amin..

-FILOSOFI UJIAN DUNIA-

Jadilah seperti burung; yg istirahat dalam terbangnya. Hinggap di ranting yg begitu ramping, tapi ia sanggup bertahan untuk tetap tidak jatuh. Merasakan lenturannya, kenikmatan ayunannya dan bernyanyi, tanpa takut jatuh karena ia tahu bahwa ia punya sayap.
Dan jadilah seperti pohon kurma yg kuat dan jauh dari gangguan. Jika dilempar dengan batu ia justru menjatuhkan buahnya yang segar.

*******---------********