Mengenai Saya

Foto saya
Malang, East Java, Indonesia
Uhibbuka Fillah...

Laman

Jumat, 25 Maret 2011

KUTERTIPU PROFILE FACEBOOKMU


Kukenal kau didunia maya, tepatnya jejaring sosial Facebook, atau yang biasa disebut FB. Pesona yang kau tawarkan dalam profil dan interaksi sungguh mengusik hati, membuatmu tenar dan dipuja-puja bejibun akhwat. Profilmu mengalahkan tokoh terkenal sekalipun, dengan title jihad dan perjuangan, seakan-akan kau adalah mujahid sejati yang menjadi banyak idaman mujahidah. Namamu sungguh bagus, menjadikan engkau mudah dikenal. Tausiyah-tausiyahmu yang indah, perhatianmu yang membuncah, komentar-komentarmu bagai telaga sejuk bagi kegersangan batin. Kau semakin membuat akhwat-akhwat terkagum-kagum karena foto profilmu yang begitu memikat, meskipun aku tahu sebenarnya itu foto yang kau ambil dari internet.
Aku semakin terlena dibuatnya, apalagi saat kau mampu menjawab puluhan pertanyaan dengan menggunakan dalil, ah kau begitu hebat, tidak hanya cerdas, tapi sangat cemerlang otakmu. Kau penuhi wallku dengan dalil-dalil penyejuk hati, kau dorong aku agar menutup aurat secara rapat, akupun sangat menyukai caramu, aku semakin menyukai pribadimu. Kaulah ikhwan yang menjadi idola akhwat facebooker, namun aku yang kau hujani perhatian melimpah.

Hingga disuatu sore itu, akupun terpana lalu tertegun saat engkau tawarkan ta’aruf, ‘beruntungnya aku’ batinku saat itu. Ikhwan yang menjadi rebutan itu memilihku, bermodalkan GR dan rasa percaya diri yang tinggi, akhirnya aku menerimamu.
Tapi sesaat kemudian aku dikejutkan oleh pengaduan beberapa akhwat tentang perangaimu. Diantara mereka berkata, “Ukhti, kamipun juga barusan ditawarkan ta’aruf, Alhamdulillah Allah memberikan petunjuk pada kami.”
Aku terganga tidak percaya, namun mereka sodorkan bukti-bukti itu.
Ikhwan apakah kau ini, memperdaya akhwat dengan kedok islam, ternyata kau adalah JIL alias Jaringan Ikhwan Lebay.
Profilmu palsu, komentar-komentarmu bermodalkan copas, perhatian yang kau tabur adalah perhatian basi untuk memperdaya para akhwat, jurus gombalisasi kau lancarkan pada banyak akhwat.
Kini aku sadar akan bahaya gombal warning dunia maya.
Terinspirasi dari curhat teman maya.


http://www.facebook.com/notes/melati/kutertipu-profile-facebookmu/191658794205837